-->

Acenta Plus, Varian Baru Nissan Leaf dengan Daya Jelajah Lebih Jauh



Acenta Plus, Varian Baru Nissan Leaf dengan Daya Jelajah Lebih Jauh Autocar
Sunderland -Nissan Motor Inggris telah mempersiapkan varian terbaru di jajaran mobil listrik Nissan Leaf. Model anyar itu akan diposisikan diantara Nissan Leaf tipe Acenta dan Tekna, sehingga disebut sebagai Acenta Plus.

Seperti dilaporkan Autocar, Nissan membanderolnya 24.740 poundsterling atau sekitar Rp 518,7 juta. Harga itu sudah termasuk bantuan dari pemerintah untuk mobil ramah lingkungan yang sebesar 5.000 poundsterling atau sekitar Rp 104,8 juta.

Sebagai penanda perbedaan dengan varian lain adalah pelek Autech 17 inci. Selain itu Nissan juga memberikan charger baru untuk bateri motor listrik yang berkapasitas 6,6 kW. Dengan charger ini, proses pengisian arus listrik untuk baterai hingga penuh cukup empat jam.

Direktur Mobil Listrik Nissan Eropa, Jean Pierre Diernaz, mengatakan kehadiran Acenta Plus itu merupakan langkah baru sebelum generasi terbaru Nissan Leaf diluncurkan. "Kami sedang bekerja pada rencana suksesi (Nissan Leaf), tentu saja pada berbagai aspek," ujarnya

Namun, keunggulan yang tak kalah penting adalah ubahan pada teknologi baterai untuk meningkat daya jelajah mobil tersebut. Meski belum menyebut jarak jelajahnya, namun Nissan Inggris memastikan daya jaungkau varian ini lebih jauh ketimbang dua saudaranya.

"Sebuah baterai yang lebih besar dan jangkauan lebih jauh, akan datang," imbuhnya.

(arf/arf)


EmoticonEmoticon